KONI Buka Peluang Atlet Junior Tampil di PON

PEKANBARU – KONI Riau kembali melakukan inventarisasi nama-nama atlet yang bakal turun di Pra PON dan PON XIX mendatang. Atlet yang selama ini tampil di kelas junior namun memiliki banyak prestasi, berpeluang memperkuat Tim PON Riau.

Hal ini diungkapkan Ketua KONI Riau, Emrizal pakis kepada wartawan, usai menggelar pertemuan dengan 10 Pengprov dan pelatih cabor, di Sekretariat KONI Riau, Rabu (14/1/2015).

“Tadi kita sudah melakukan konsolidasi dengan pengprov dan pelatih, kita inventarisasi siapa saja atlet yang berprestasi diajang Porwil, Prapon dan di PON nanti,”ujar Emrizal.

Dijelaskannya, KONI Riau sendiri sudah memiliki data track reccord atlet yang memperkuat Riau di PON lalu. Hanya saja data tersebut tentu sudah mengalami perubahan, seiring dengan prestasi para atlet diajang setelah PON XVIII lalu.

“Kita sudah memiliki data, makanya kita cocokkan dengan data dari Pengprov dan pelatih. Kan pelatih dan Pengprov bisa memberikan rekomendasi, karena mereka yang membina langsung, jadi bisa saja atlet yang sebelumnya turun di nomor junior, kini memperkuat tim senior, itu pasti ada,” tukasnya.

Disisi lain sambungnya, KONI juga masih memberlakukan sistem promosi dan degradasi atlet jelang PON 2016.”Sistem promosi dan degradasi masih kita berlakukan, ini untuk memacu semangat mereka untuk tampil baik,”pungkasnya.

Oleh sebab itu, bulan ini KONI menargetkan semua data atlet yang bakal didaftarkan ke KONI Riau sudah terkumpul. “Bulan ini sudah harus selesai. tadi kita kumpulkan 10 cabor, besok kita angsur sampai tuntas,” tandasnya

Beri rating artikel ini!