PENGPROV Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Riau puas atas hasil pertandingan Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Bangka Belitung. Puasnya karena target terpenuhi di Porwil Babel ini.
Di Porwil Babel ini, atlet atletik Riau berhasil mengumpulkan 8 emas, 12 perak dan 2 perunggu. Sebelumnya, PASI Riau memang menargetkan 8 emas di Porwil ini.
“Kita puas. Target 8 emas terpenuhi,” kata Wakil ketua PASI Riau, Ridaswin, Minggu (15/11/2015).
Ridaswin mengucapkan terima kasih kepada para atlet atletik Riau yang sudah bekerja keras untuk bisa berprestasi di Porwil kali ini. Menurut Ridaswin, apa yang didapatkan ini adalah buah dari latihan keras yang dilakukan.
“Saya berterima kasih kepada atlet, pelatih dan ofisial yang sudah bekerja keras untuk mendapatkan prestasi ini. Semoga ini berlanjut ke PON Jawa Barat nanti,” jelas lelaki yang juga Wakil Ketua Bidang Pembinaan Prestasi KONI Riau ini.
Pertandingan atletik di Babel sendiri sudah selesai. Riau berada diperingkat kedua dalam perolehan medali di atletik Porwil ini.***